Selamat Datang... Blog ini menjadi saksi, bahwa kita pernah jumpa dalam dunia maya :)

Jentreng

Jentreng

 Tidak banyak yang mengetahui tentang alat musik Jentreng atau yang disebut juga Tarawangsa ini. Saya sendiri baru mendengarnya dari kerabat saya yang dulunya seringkali memainkan alat musik ini bersama kakek..

Untuk informasi, jentreng atau tarawangsa ini merupakan alat yang berasal dari suku Sunda-tepatnya di Rancakalong-yaitu suku asal saya dan keluarga saya. Jika disandingkan dengan alat musik modern yang banyak diketahui orang, kita dapat melihat kemiripan bentuknya dengan gitar. Keduanya memiliki daawai, badan, dan juga pegangan sekaligus tempat senar terkait. Namun, badan jentreng cenderung lebih kotak dan tipis, dawainyapun hanya ada 2. Salah satu dawainya dimainkan dengan cara digesek dan sisanya dapat dimainkan dengan cara dipetik menggunakan jari tangan.


Asal usul jentreng atau tarawangsa ini dimulai sekitar abad 8. Ketika itu masyarakat Rancakalong mengalami kesulitan karena tidak adanya bibit padi. Tidak dapat menanam sendiri, banyak dari masyarakat Rancakalong akhirnya memutuskan untuk pergi mengamen ke daerah lain untuk mendapat beras demi memenuhi kebutuhan hidup. Dari situlah masyarakat Rancakalong ini dapat bertahan hidup.


Pada masa itu, terdapat mitos sekaligus keyakinan masyarakat Rancakalong mengenai Dewi Sri atau yang sering mereka sebut Kersa Nyai. Dengan harapan agar Kersa Nyai dapat terus tinggal dan memberkahi mereka, masyarakat Rancakalong mengadakan ritual Panen Padi atau sering disebut juga Upacara Nyalin. Pada saat Upacara Nyalin inilah jentreng atau Tarawangsa dimainkan oleh masarakat sebagai musik pengiring upacara.


Hingga saat ini, jentreng atau tarawangsa masih dilestarikan oleh masyarakat Sunda dalam acara syukuran seperti contohnya Nikahan, Sunatan, Panen Padi dan masih banyak lagi

Share:

Hasapi

 Hasapi


Hasapi adalah sebuah instrument yang berasal dari Batak Toba di Sumatera Utara. Tergolong ke dalam instrument Chordofone bersenar dua (media bunyinya berasal dari dawai yang bergetar), lute (instrument berleher), dimainkan dengan cara dipetik (plucked) menggunakan alat bantu pick (zaman dulu terbuat dari tanduk kerbau, sekarang digantikan oleh pick gitar), dan salah satu instrument freet less (tidak memiliki freet) Hasapi dalam pemakaiannya terdiri atas dua jenis yaitu Hasapi Ende / Indung (Hasapi yang berfungsi sebagai pembawa melodi; biasanya bentuknya lebih besar) dan Hasapi Doal (Hasapi yang berfungsi sebagai peniru bunyi gong dan memainkan ritem; biasanya bentuknya lebih kecil dari hasapi ende). Oleh sebab itu, pada umumnya dimainkan oleh dua orang pemusik. Hasapi masuk dalam ansambel Gondang Hasapi dimana fungsinya dalam masyarakat Toba untuk kebutuhan ritual / upacara terutama ritual-ritual yang diadakan di dalam rumah (kumpulan beberapa instrument yang terdiri dari hasapi ende, hasapi doal, sarune etek, garantung dan hesek). Akan tetapi pada perkembangannya juga turut masuk dalam ansambel Uning-uningan dimana fungsinya dalam masyarakat Toba adalah hiburan (ansambel yang mengalami perkembangan sejak Opera Batak berkembang dimana instrumentnya antara lain sulim, hasapi, garantung, hesek, sarune etek, taganing). Bahan hasapi biasanya terbuat dari kayu jihor, tetapi saat ini mulai digantikan dengan kayu nangka. Stem (penalaan) untuk hasapi terdiri atas dua yaitu: (NB: senar 1 senar paling atas, senar 2 senar paling bawah) 1. Stem an dengan interval nada do (senar 1) dan nada mi (senar 2), biasa digunakan untuk kebutuhan ritual / upacara. 2. Stem an dengan interval nada sol rendah (senar 1) dan nada re (senar 2) biasa digunakan untuk kebutuhan hiburan. Bentuk hasapi cukup unik disebabkan lubang resonator yang terdapat di belakang badan instrument sehingga ketika dimainkan langsung menempel ke perut pemusik (sebutan dalam Batak Toba: Parhasapi). Ternyata hal tersebut berfungsi untuk menghasilkan efek-efek suara. Selain itu, hasapi dimainkan harus menggunakan kuku jari untuk dapat menghasilkan warna bunyi yang jernih. Hal ini juga yang menjadi salah satu tingkat kesulitan dalam permainan hasapi selain instrumentnya yang freet less.

Share:

Klarinet

Klarinet

Klarinet adalah alat musik dalam keluarga woodwind—alat musik di mana suara diproduksi dengan meniup melalui corong, dan di mana pitch bervariasi dengan membuka atau menutup lubang di tubuh alat musik. Seseorang yang memainkan klarinet disebut klarinetis.

Dilansir Kids Encyclopedia, pada 14 Januari 1960, yakni tepat 60 tahun yang lalu, klarinet ditemukan di Nuremberg. Klarinet ditemukan oleh Johann Christoph Denner.


Sejarah alat musik klarinet


Awalnya, alat musik klarinet hidup sebagai chalumeau pada awal diciptakan pada 14 Januari 1690.

Kemudian, pada sekitar 1700, salah satu pemusik asal Jerman bernama Johann Christoph Denner, menambahkan kunci baru ke alat musik chalumeau dan menghasilkan klarinet pertama di dunia.

Instrumen ini dimainkan dengan baik dengan nada nyaring yang keras, sehingga diberi nama “terompet kecil” atau klarinet.

Klarinet awalnya tidak mampu bermain dengan baik di nada yang lebih rendah, sehingga chalumeau terus dibuat untuk memainkan not rendah dan not ini dikenal sebagai ‘register chalumeau’.

Ketika klarinet membaik, chalumeau mulai tidak digunakan.


Tentang klarinet






Klarinet biasanya bernada di kunci B flat atau A, meski ada klarinet harmoni lain yang bermain di kunci C, Eb, D, dan Ab.

Selain itu, ada juga instrumen yang dikenal sebagai basset horns di F, klarinet bass bernada satu oktaf di bawah Bb soprano, klarinet Alto di Eb, klarinet contra-alto di EEb (satu oktaf di bawah klarinet alto), dan klarinet contrabass besar di BBb (satu oktaf di bawah klarinet bass).

Beberapa pemain klarinet yang cukup terkenal pada masanya yakni, Benny Goodman, Pete Fountain, dan Larry Combs 

Share:

Harmonika

 Harmonika

Harmonika adalah salah satu keluarga alat musik tiup yang ada didunia. Cara memainkan alat musik ini adalah dengan meniup dan menghisap lubang untuk menghasilkan suara pada harmonika. Alat musik tiup dengan sebutan Harmonika ini berasal dari alat musik tradisional China yang awal mulanya bernama ‘Sheng’. Alat musik tradisional khas China tersebut telah digunakan sekitar 5000 tahun yang lalu, tepatnya sejak kekaisaran tokoh Nyu-kwa.


Di era perkembangan zaman seperti ini, harmonika terus berkembang dan mengalami berbagai macam modifikasi. Banyak sekali perubahan yang terbilang signifikan antara harmonika tradisional dan juga modern yang dipelopori oleh tokoh dengan nama Christian Friedrich Buschmann.

Sejarah alat musik Harmonika 



Sejarah awal mula harmonika modern awal mulanya ditemukan pada tahun 1821 oleh tokoh yang bernama Christian Friedrich Buschmann. Awal mulanya harmonika hanya sebuah instrumen musik tiup sederhana yang terdiri dari plat-plat getar (vibra) dari logam.

Kemudian disusun secara horizontal atau tegak lurus dengan desain sekaligus konsep yang kurang bagus, dan hanya mampu menyediakan nada tiup kromatis (suatu tanda yang berfungsi untuk menaikkan atau menurunkan setengah nada, atau mengembalikan nada yang telah dinaikkan atau diturunkan itu kembali ke nada asal.)

Model awal harmonika dari Christian Friedrich Buschmann akhirnya banyak ditiru. Sekaligus disempurnakan menjadi lebih baik oleh beberapa tokoh. Salah satu tokoh yang memodifikasi harmonika menjadi lebih modern adalah Richter. Desain dari tokoh inilah yang menjadi desain awal pembuatan harmonika modern.

Tepatnya Pada tahun 1826 ia mengembangkan variasi harmonika yang disebut-sebut modern dengan 10 lubang tetap dan 20 pelat getar dengan pemisahan fungsi pelat yang ditiup dan yang dihisap. Tahun demi tahun perkembangan alat musik harmonika semakin maju.

Baru kemudian pada tahun 1847 keluarga seydel, yaitu Johann Christian Seydel dan Christian August Seydel. Membuat atau mendirikan sebuah pabrik harmonika di bawah kaki gunung, gunung tersebut bernama “Aschberg’. Sebenarnya mereka sama sekali tidak mempunyai dasar apapun untuk membuat pabrik biola tersebut. Karena mereka pun tidak lahir dari keluarga pecinta musik.


Share:

Blogroll

Labels

About

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Categories

Advertising

Advertising

Hallo sobat musik

Mari tahu lebih banyak tentang alat musik!

Mengenal komponen penyusun

 Assalamualaikum Wr Wb.  Hallo semua aku Caca, di postingan ini aku akan menjelaskan detail lebih mendalam tentang gitar, apa itu Gitar? Apa...

Label